ASUS ROG Strix Impact II : Mouse Gaming Handal, Harga Terjangkau
ASUS ROG tentu punya nilai istimewa sebagai salah satu brand populer dengan segudang pilihan produk menarik. Nah, dari sekian banyak produk hebat mereka, nyatanya mouse gaming mereka juga bisa jadi pilihan yang bisa banget buat kalian pertimbangin, bahkan kalian enggak perlu keluar anggaran besar . Enggak percaya? ROG Strix Impact II jadi salah satu contoh nyatanya. Karena dengan modal cuman sekitar 600 ribuan, kalian udah bisa dapatkan perangkat tersebut.
Mau tau lebih? apalagi jika kalian pada dasarnya sedang mencari sebuah mouse gaming handal pada harga yang pas, simak selengkapnya dibawah ini.
Baca juga : ASUS ROG Theta 7.1 Review : Headset Gaming Sejuta Pesona Untuk ROGers Sejati
Table of Contents
ASUS ROG Strix Impact II : Apa Yang Kami Ketahui Sejauh ini
ROG Strix Impact II sebenernya masih cukup segar buat dimiliki, kenyataan bahwa mouse gaming tersebut baru saja dirilis awal tahun ini. Ada banyak hal menarik saat kalian mendapatkan perangkat tersebut, termasuk beberapa fitur unggulan yang bisa memudahkan kalian saat navigasi lewat Strix Impact II.
Pertama datang dari desain, dimana mouse gaming ini punya bobot yang sangat ringan dengan berat sekitar 79 gram dan dimensi Panjang sekitar 12cm, tinggi sekitar 6cm dan lebar sekitar 3.9cm. Disamping itu, mouse ini juga punya tipe ambidextrous, artinya bahwa perangkat ini bisa dipakai buat kalian yang sering kali make tangan kanan, atau tangan kiri. Sedangkan buat konektivitas, mouse ini punya fitur kabel tetap dengan panjang sekitar 1.8 meter dan interface USB.
Nilai fleksibilitas saat navigasi jadi sajian utama mouse gaming ini, apalagi jika kalian suka sekali dengan game yang butuh aksi cepat dan butuh respon yang tinggi, Strix Impact II sangat solid untuk beraksi. Hal terbaiknya, mouse ini dilengkapi dengan karet lembut disekitar perangkat yang bisa bawa manfaat extra buat kenyamanan pengguna saat memakainya berlama-lama, termasuk meminimalisir hambatan buat maksimalin Gerakan.
Bentuk desain secara keseluruhan juga punya daya tarik tersendiri, apalagi mouse ini dukung pencahayaan RGB yang bisa kalian atur lewat software ROG Armoury. Produsen sendiri memberikan banyak pilihan efek yang cukup menyenangkan, termasuk efek yang bisa kalian atur buat bawa perangkat bisa semakin seru.
Disamping itu, lampu LED juga tersebar di beberapa bagian, termasuk dua di bagian depan, satu dibagian scroll dan satu dibagian logo mata AR O Gi yang pastinya kalian udah kenal sebagai simbol fenomenal dari produsen asal Taiwan tersebut. Mouse ini juga punya penutup semi-transparan yang bisa ngasi sentuhan akhir cukup bergaya.
ROG Strix Impact II itu sendiri hadir dengan 5 pilihan tombol yang sepenuhnya bisa kalian program lewat software Armoury. Sedikit, tapi mencukupi, apalagi jika kalian pada dasarnya suka sekali dengan game yang enggak butuh tombol banyak untuk pergi.
Apa yang menarik pada perangkat ini adalah kehadiran tombol pivot yang bisa ngasi kepastian penekanan klik terasa lebih pendek demi terciptanya perjalanan minimal dan pengembalian yang cepat. Ini bisa memastikan kecepatan, responsif, dan konsistensi yang ideal banget buat gamer modern pada setiap klik yang mereka hadirkan. Tombol Pivot sendiri sangat unik dan jarang hadir pada brand lain, dimana ini menggunakan mekanisme pegas dan engsel logam buat nyeimbangin tombol dan ngeminimalisir jarak ke sakelar.
Spesifikasi Inti | ROG Strix Impact II |
Connectivity Technology | Wired |
Switch | Omron D2F |
Tracking | Optical |
OS Support | Windows® 10 |
Dimensions | L120 x H62.5 x W39.5mm |
Weight | 79 g without cable |
Color | Black |
Resolution | 6200dpi |
Interface available | USB |
Harga | Rp620.000 |
Sedangkan buat spesifikasi internal, ROG Strix Impact II bisa dibilang memiliki spesifikasi yang cukup mumpuni dan ideal buat nunjang kegiatan extra kalian lewat tuh mouse, termasuk sensor berbasis Omron dengan tingkat DPI hingga 6200 dimana kalian bisa atur sepenuhnya melalui software Armoury, dan dukungan onboard memori hingga 3 profil. Ini tentu bisa mudahin pengaturan favorit kalian tanpa harus ribet ngatur kembali saat membawanya ke tempat atau perangkat lain.
Mouse gaming ini juga dilengkapi dengan soket switch push-fit yang eksklusif diklaim bakal memperpanjang masa pake tuh perangkat. Disamping itu, produsen juga nyediain sakelar DPI empat tingkat yang dapat disetel sesuai dengan apa yang kalian sukai, khususnya pengaturan tingkat sensitivitas yang ideal dengan cara kalian bermain.
Kesimpulan
Suka atau enggak, ROG Strix Impact II bisa jadi solusi ampuh untuk sebuah perangkat gaming berkelas pada harga yang lebih pantas. Karena dengan nilai cuman sekitar 620 ribuan, kalian sudah punya mouse gaming handal dan bisa jadi mesin ampuh buat navigasi.
Nilai ergonomi yang pas antara penggunaan dan sudut estetika yang solid bisa bawa garis besar ASUS lewat brand gaming ROG bakal terasa sempurna. Meskipun itu bisa berbeda dari setiap preferensi setiap orang. Yang pasti, mouse gaming ini bisa mewakili kebutuhan ideal sebagai penengah mouse gaming yang baik pada harga yang pas.
Penggunaan yang nyaman, ringan, dan enggak ribet jadi salah satu andalannya, apalagi jika kalian pada dasarnya suka sekali bentuk mouse kecil plus manfaat besar. Sedangkan RGB bisa jadi penyempurna buat nambah estetika perangkat ini bakal makin berwibawa saat show off. Sejauh apa yang kita coba dan rasain, enggak ada nilai minus yang berarti kecuali dukungan software ROG Armoury yang terkadang belum seutuhnya sempurna.
Jadi, terlepas dari semua hal yang telah kita ungkap ataupun belum, ASUS ROG Strix Impact 2 bisa jadi pemenuh hasrat kalian saat sedang nyari mouse gaming handal pada harga yang lebih terjangkau, terlebih lagi ini masih jadi bagian dari seri premium produk ASUS yang pasti udah banyak dikenal kalo udah liat dari penamaannya.
Baca Juga :
- ASUS Umumkan VGA Baru GTX 1650 Versi GDDR6, ROG Strix Resmi Bergabung
- ASUS TUF Gaming A15 FA506 Resmi Dirilis, Ryzen 4000 & GTX 1650 Ti Sajian Utamanya
- 4 Rekomendasi Gaming Gear ASUS, Cocok Buat Perlengkapan “Perang” Kamu Di Rumah
- ASUS ROG Strix Scope TKL Deluxe Review : Keyboard Gaming Sejuta Pesona, Sajian Bentuk Minimalis
VIDEO TERBARU MURDOCKCRUZ :