>

Archer C5400X, Monster Gaming Router Terbaru Dari TP-Link

Archer C5400X, Monster Gaming Router Terbaru Dari TP-Link

Kebutuhan perangkat gaming kini berkembang jauh lebih pesat, termasuk juga untuk urusan router. Untuk itulah, TP-Link kini hadir dengan pilihan produk gaming gear terbaru, dimana mereka menyebutnya sebagai TP-Link Archer C5400X. Seri router ini siap memberikan potensi kinerja maksimal, dan ditujukan bagi mereka yang membutuhkan koneksi yang kuat, cepat, dan stabil untuk game online dan streaming video 4K.

Seri ini memiliki nama lengkap Archer C5400X MU-MIMO Tri-Band Gaming Router, dimana ini bisa menjadi salah satu router yang terbaik, termasuk juga urusan harga.  Archer C5400X mampu mencapai kecepatan WiFi hingga 5400 Mbps melalui satu band 2,4 GHz (1000 Mbps) dan dua 5 GHz (2167 Mbps). Selain itu, ia juga hadir dengan tiga pilihan band Wi-Fi, delapan port Gigabit LAN, dan satu port Gigabit WAN, dimana ini tentu bisa memuaskan sebagian besar pengguna hardcore.

Baca juga : 3 Pilihan Gaming Gear Terbaru Razer, Desain Spesial Untuk Gamer eSport

Archer C5400X

Nilai keunggulan lain dari seri ini adalah kehadiran Mesin pengoptimalan dinamis router, dimana Archer C5400X juga memiliki mode game yang bisa mengidentifikasi lalu lintas permainan untuk memberi pemain keuntungan taktis dan menghilangkan jeda. Ini juga dirancang untuk menonton streaming ” immersive 4K movies.”

Archer C5400X memiliki spesifikasi utama 1,8 GHz 64-bit CPU quad-core, tiga co-prosesor, dan 1 GB RAM. Ada mode Smart Connect untuk mendeteksi band Wi-Fi terbaik untuk setiap perangkat, serta teknologi RangeBoost untuk memperluas penerimaan pengguna di seluruh rumah dan bahkan ke halaman belakang mereka. Dan untuk menyempurnakan sisi estetika, seri ini menggunakan desain ‘laba-laba’ yang hampir sama dengan Asus GT-AC5300, dimana ini tentu bisa memaksimalkan semua nilai estetika perangkat gaming kamu.

Untuk urusan harga, tentu ia tidak akan datang dengan harga murah, karena Archer C5400X akan tersedia seharga $ 400 atau sekitar 6 jutaan. Ini menjadi salah satu pilihan yang cukup mahal, bahkan mungkin sedikit lebih mahal jika dibandingkan dengan router dari seri ASUS. Namun, jika kamu menginginkan sesuatu yang terbaik, maka Archer C5400X  akan memberikan opsi paling jitu sebagai pilihan gaming router bagi ‘penggemar dan penggila game terbaik’.

Spesifikasi Inti Archer C5400X MU-MIMO Tri-Band Gaming Router: 

  • Tri-band AC5400 with 2.4 GHz (1000 Mbps) + 5 GHz (2167 Mbps) + 5 GHz (2167 Mbps)/Mu-MIMO
  • 1.8 GHz 64-bit quad-core CPU + 3 co-processors
  • 1 GB RAM
  • 8x Gigabit Ethernet LAN ports with the ability to team two together for link aggregation
  • 1x Gigabit Ethernet WAN port
  • 2x USB 3.0 ports
  • 16 GB eMMC storage
  • 8x external antennas
  • Bluetooth (for setup)
  • Beamforming with Smart Connect
  • Amazon Alexa compatible and works with IFTT
  • Access Point mode

 Baca Juga :



Comments

VIDEO TERBARU MURDOCKCRUZ :

Indra Setia Hidayat

Saya bisa disebut sebagai tech lover, gamer, a father of 2 son, dan hal terbaik dalam hidup saya bisa jadi saat membangun sebuah Rig. Jauh didalam benak saya, ada sebuah mimpi dan harapan, ketika situs ini memiliki perkembangan yang berarti di Indonesia atau bahkan di dunia. Tapi, jalan masih panjang, dan cerita masih berada di bagian awal. Twitter : @murdockcruz Email : murdockavenger@gmail.com

One thought on “Archer C5400X, Monster Gaming Router Terbaru Dari TP-Link

Comments are closed.