>

GIGABYTE B550M DS3H Preview : Harga & Spesifikasi

GIGABYTE B550M DS3H Preview : Harga & Spesifikasi

Motherboard B550 masih populer buat nampung prosesor terbaru sekelas AMD Ryzen 5000 series. Dan ketika kalian butuh opsi murah dan stabilitas terbaik, maka GIGABYTE B550M DS3H bisa jadi pilihan ideal lain untuk dipertimbangkan.

Simak sedikit preview tentang motherboard tersebut dibawah ini.

Baca juga : Rekomendasi Laptop 5 Jutaan : ASUS VIVOBOOK A416JAO Preview

Desain

GIGABYTE B550M DS3H pada dasarnya punya bentuk faktor micro ATX dan bawa solusi VRM dengan power phase 5+3.

GIGABYTE B550M DS3H Preview

Motherboard ini overall punya kualitas yang cukup baik, malah punya benefit dengan hadirnya Low RDS(on) MOSFETs. Ini berarti motherboard berpotensi lebih hemat daya dengan menghasilkan lebih sedikit panas dibanding standar motherboard yang tidak memiliki fitur ini.

Estetika yang ditawarkan mungkin biasa, namun kesan solidnya berlaku. Terlebih lagi merk ini sudah cukup dikenal buat urusan kualitas.

GIGABYTE B550M DS3H Preview

Mobo ini juga punya sensor bawaan dan mendukung teknologi smartfan 5. Hadirnya fitur ini memungkinkan lebih banyak header kipas hybrid di mobo yang mendukung mode PWM dan Voltage agar motherboard lebih ramah terhadap pendinginan liquid.

Spesifikasi inti

  GIGABYTE B550M DS3H
Support AMD Ryzen™ 5000 Series/ Ryzen™ 5000 G-Series/ Ryzen™ 4000 G-Series and Ryzen™ 3000 Series Processors
Chipset AMD B550
Memori  4 x DDR4 DIMM sockets supporting up to 128 GB (32 GB single DIMM capacity) of system memory
Audio Realtek High Definition Audio 2/4/5.1/7.1-channel
LAN Realtek
Slot Tambahan 1 x PCI Express x16 slot (PCIEX16), integrated in the CPU:
1 x PCI Express x16 slot (PCIEX4), integrated in the Chipset:
1 x PCI Express x1 slot (PCIEX1), integrated in the Chipset:
Antarmuka Penyimpanan 1 x M.2 connector (M2A_CPU
1 x M.2 connector (M2B_SB)
4 x SATA 6Gb/s connectors
USB 4 x USB 3.2 Gen 1 ports on the back panel
2 x USB 3.2 Gen 1 ports available through the internal USB header
6 x USB 2.0/1.1 ports (4 ports on the back panel, 2 ports available through the internal USB header)11
BIOS 1 x 256 Mbit flash
Sistem Operasi Support for Windows 10 & 11 64-bit
Form Factor Micro ATX Form Factor; 24.4cm x 24.4cm
Harga Rp1.608.000

Cek harga terbaru GIGABYTE B550M DS3H disini

Chipset B550 disisi lain bawa pilihan pas bagi mereka yang menginginkan fleksibilitas, fitur overclocking, dan konektivitas PCIe® 4.0 untuk penyimpanan dan grafis NVMe terbaik.

GIGABYTE B550M DS3H Preview

Btw, ada total tiga slot PCIe untuk menampung peripheral lewat interface ini, yaitu :

  • 1 x PCI Express x16 slot (PCIEX16),
  • 1 x PCI Express x16 slot (PCIEX4), dan
  • 1 x PCI Express x1 slot (PCIEX1),

Untuk storage, 4 slot SATA tersedia di motherboard ini, termasuk dua slot M.2. Satu slot bagian atas mendukung PCIe Gen4 SSD dengan speed bandwith up to 64 Gb/s, sedangkan dibawahnya mendukung PCIe SSD Gen3 x2 dan mode sata bawaan chipset.

GIGABYTE B550M DS3H Preview

Dukungan RAM B550M DS3H up to 128 GB lewat 4 slot DIMM memori dan mendukung speed up to DDR4 4733 (OC) plus arsitektur dual channel juga berlaku. Kalian juga bisa mudah memanfaatkan fitur Extreme Memory Profile (XMP) tanpa banyak kendala berarti.

Backpanel & Konektor I/0

namun konektivitas cukup lengkap. Contoh, port I/O belakang pilihan modern, termasuk :

  • 1 x PS/2 keyboard/mouse port
  • 1 x DVI-D port
  • 1 x HDMI port
  • 4 x USB 3.2 Gen 1 ports
  • 4 x USB 2.0/1.1 ports
  • 1 x RJ-45 port
  • 3 x audio jacks

Bagian konektor internal juga sangat mencukupi buat sebuah kasual rig standar, termasuk :

  • 1 x 24-pin ATX main power connector
  • 1 x 8-pin ATX 12V power connector
  • 1 x CPU fan header
  • 2 x system fan headers
  • 2 x addressable LED strip headers
  • 2 x RGB LED strip headers
  • 1 x CPU cooler LED strip/RGB LED strip header
  • 1 x front panel header
  • 1 x front panel audio header
  • 1 x USB 3.2 Gen 1 header
  • 1 x USB 2.0/1.1 header
  • 1 x Trusted Platform Module (TPM) header (2×6 pin, for the GC-TPM2.0_S module only)
  • 1 x serial port header
  • 1 x Clear CMOS jumper
  • 1 x Q-Flash Plus button

Audio & LAN

Standar Audio bawaan motherboard ini memakai Realtek® Audio CODEC yang mendukung High Definition Audio hingga 7.1-channel. Kualitas bisa sangat positif, terlebih lagi bawa kapasitor unggulan dan bawa fitur Audio Noise Guard.

Untuk networking, mobo ini sepenuhnya memakai Realtek Gigabit LAN yang diklaim bisa membantu meningkatkan latensi jaringan dan mempertahankan waktu ping yang rendah. Hasilnya, itu bisa memberikan respons yang lebih baik di lingkungan LAN yang padat.

Fitur Unggulan

Selain beberapa fitur unggulan yang disebut di awal, motherboard ini punya hal positif lain yang bisa didapatkan pengguna. Pertama itu fitur bios yang friendly, bahkan mendukung juga Q-Flash Plus, memungkinkan pengguna bisa update bios tanpa memakai prosesor atau komponen extra selain PSU.

Kemudian juga ada software premium yang bisa diunduh terpisah, yaitu GIGABYTE APP. Ini merupakan command center aplikasi perusahaan yang memungkinkan banyak hal, seperti easy tune, RGB lighting dan sebagainya.

Simpulan Awal

GIGABYTE B550M DS3H bisa jadi solusi ideal buat mereka yang menginginkan motherboard modern di harga yang lebih ramah. Ini bisa jadi rekomendasi kepada konsumen yang butuh mobo siap pakai tanpa perlu update bios lagi. Misal, ingin pakai Ryzen 5000 series, maka mobo ini sudah siap dengan dukungan CPU tersebut. Meskipun, update bisa lebih aman untuk stabilitas lebih baik.

Comments

VIDEO TERBARU MURDOCKCRUZ :

Indra Setia Hidayat

Saya bisa disebut sebagai tech lover, gamer, a father of 2 son, dan hal terbaik dalam hidup saya bisa jadi saat membangun sebuah Rig. Jauh didalam benak saya, ada sebuah mimpi dan harapan, ketika situs ini memiliki perkembangan yang berarti di Indonesia atau bahkan di dunia. Tapi, jalan masih panjang, dan cerita masih berada di bagian awal. Twitter : @murdockcruz Email : murdockavenger@gmail.com