Site icon Murdockcruz

Cooler Master Luncurkan Casing Terbaru CMP 510, Harga Lebih Bersahabat

Cooler Master baru saja meluncurkan casing mid tower terbaru dengan harga yang cukup ramah anggaran, yaitu CMP 510. Meskipun dikhususkan buat budget user, namun estetika bisa cukup menawan, terlebih lagi memiliki garis lintas ARGB di bagian panel depan dan potensi airflow bisa lebih positif.

Baca juga : Apple M1 Max Jadi Yang Tercepat Affinity GPU benchmark, Mampu Kalahkan Radeon Pro W6900X

Dengan konstruksi yang diklaim bisa memberikan aliran udara dan cahaya yang melimpah, CMP 510 menawarkan garis lintas ARGB yang bersinar di bagian panel depan. Mesh membentuk sebagian besar strukturnya untuk memberikan potensi kinerja yang optimal.

Casing Cooler Master CMP 510
Casing Cooler Master CMP 510 terbaru ini nyatanya memiliki dukungan pendinginan yang lengkap, termasuk liquid maupun kemampuan untuk menampung total 6 kipas. Ruang kartu grafis yang bisa ditampung juga bisa memiliki panjang 350mm, jadi kompabilitas pastinya luas.

Panel depan dibangun dengan grill intake yang sangat besar sehingga bisa memastikan udara yang masuk bisa lebih efektif. Disisi lain, show off pc juga bisa makin menawan dengan kehadiran kaca temper. Ada pula PSU Cover yang akan menyembunyikan kabel-kabel, jadi pc bisa terasa lebih rapi, Bahkan diengkapi ventilasi memungkinkan unit bisa didinginkan secara aktif untuk dipasang baik dengan kipas menghadap ke atas atau bawah, juga dengan kemungkinan memasang PSU berpendingin pasif.

Casing Cooler Master CMP 510

Sebagaimana kami ungkap, kompabilitas luas. Dukungan kartu grafis hingga 350mm, pendingin CPU 162mm, dan beberapa lokasi kipas atau radiator bisa menyediakan ruang untuk upgrade agar tetap terdepan dalam permainan.

Harga & Ketersediaan

Cooler Master CMP 510 akan dijual dengan harga Rp 756.000 dan tersedia pada tanggal 29-30 Okt 2021.

*Kipas pada front panel tidak termasuk dalam paket pembelian

Exit mobile version