XPG Luncurkan Memori Gaming Terbaru, GAMMIX D45 & SPECTRIX D45G RGB DDR4
XPG baru saja mengumumkan modul memori terbaru dengan dua pilihan, yaitu XPG GAMMIX D45 dan SPECTRIX D45G RGB DDR4. Dengan desain industri yang kokoh dan kemampuan yang sama kuatnya, modul ini dirancang untuk overclocker dan gamer yang menginginkan performa superior maupun kinerja overclocking yang andal.
Baca juga : CORSAIR Ungkap Kepastian Produk Terbaru Memori DDR5 & Benefit Terbesarnya
GAMMIX D45 dan SPECTRIX D45G RGB menggunakan eksterior aluminium seperti armor hitam dengan tampilan yang kokoh serta dan estetika menawan. Disisi lain, keduanya diklaim menawarkan kinerja yang sagat baik untuk overclocking.
Mereka bisa mencapai ini dengan menggunakan chip IC dan PCB kualitas tertinggi dan fitur dukungan Intel Extreme Memory Profile (XMP) 2.0. XMP 2.0 membuat overclocking menjadi cepat dan meningkatkan stabilitas sistem.
Alih-alih menyesuaikan parameter individu di BIOS, pengguna dapat melakukannya langsung melalui sistem operasi PC mereka. Kedua modul telah diuji secara ketat, dan diverifikasi untuk bekerja dengan platform AMD terbaru untuk kompatibilitas tanpa kerumitan dan kinerja yang mulus. Kedua modul hadir dalam kapasitas 8, 16, dan 32 GB.
Buat urusan estetika, pengguna dapat mengatur pencahayaan RGB pada SPECTRIX D45G persis seperti yang mereka inginkan. Mereka dapat memilih dari berbagai efek (statis, breathing, dan comet) atau menyelaraskan lampu dengan musik favorit mereka melalui Mode Musik. Semua ini dapat dilakukan melalui aplikasi XPG RGB Sync atau perangkat lunak kontrol RGB dari semua merek motherboard utama, termasuk dari ASUS, MSI, GIGABYTE, dan ASRock.
Untuk mempelajari lebih lanjut tentang harga spesifik dan ketersediaan di wilayah pengguna, kalian bisa hubungi perwakilan XPG / ADATA terdekat.
VIDEO TERBARU MURDOCKCRUZ :